Dua handphone terbaru dari Sony, yakni Xperia Z3 dan Xperia Z3 Compact sebentar lagi akan meluncur ke tanah air. Namun kedua handphone tersebut masih harus mampir terlebih dulu ke Singapura dan Malaysia. Pihak Sony pun telah mengungkapkan minatnya untuk merilis kedua handphone ini ke Indonesia, namun mereka belum memberikan tanggal pastinya.
Untuk di Singapura, kedua handphone ini akan resmi mulai bisa diperoleh pada 4 Oktober mendatang. Handphone Sony Xperia Z3 dipatok dengan harga sebesar 998 dolar Singapura atau setara 9,5 juta rupiah. Sementara itu untuk Xperia Z3 Compact bisa diperoleh dengan harga lebih murah, yakni sebesar 798 dolar Singapura (7,5 juta rupiah). Ada pula handphone Xperia E3 yang bakal dipatok seharga 298 dolar Singapura (2,8 juta rupiah), namun Sony belum mengungkap kapan handphone tersebut dipasarkan secara resmi.
Selain itu, Sony juga mendatangkan dua perangkat wearable terbarunya ke pasar Singapura. Yang pertama adalah SmartBand Talk, dipatok seharga 228 dolar Singapura (2,1 juta rupiah). Selanjutnya adalah SmartWatch 3 yang dijual dengan harga sebesar 298 dolar Singapura atau setara 2,8 juta rupiah. Kedua perangkat wearable ini akan hadir ke Singapura pada akhir bulan Oktober.
Sebenarnya terdapat satu lagi produk yang siap dipasarkan oleh Sony, yakni Xperia Z3 Tablet Compact. Namun perusahaan asal Jepang tersebut masih belum memberikan informasi mengenai harga dan kapan tablet Android tahan air tersebut siap dipasarkan di Asia Tenggara.
sepertinya smartphone ini untuk kalangan menengah atas...
BalasHapussolder uap